Sesuai janjiku kemarin, setelah aku upload kartu pertama, kedua, ketiga dan keempat, aku akan berbagi saat pertemuan papercrafter kemaren. Gathering ini bertempat di depot milik keluarga Olivia di daerah Sagan Yogyakarta, tanggal 4 Maret. Kita janjian jam 10 pagi, tapi prakteknya jam 11.30 baru lengkap orangnya. Dan inilah teman-teman yang datang saat gathering. Sedianya ada seorang teman yang akan bergabung bernama Thea. Tapi karena ada acara lebih penting, maka dia ga jadi datang.
Dari kiri ke kanan: Emi-Messa-Olivia
Dan tentu saja karena aku yang udah punya jagoan, maka aku ajak jagoanku ikut gathering. Walau awalnya malu-malu, lama-lama dia enjoy dan ikut coloring juga stamping.
Hai, aku Aufa! :)
Dan ini dia tampilan meja yang penuh berbagai macam barang. Dari ink pad- i love shadow ink from Hero Arts, pensil warna- so yummy Prismacolor punya Olivia, copic, stamps- pengen CC nya Olivia, majalah- baru kali ini megang Magnolia Ink! dan barang yang ga ada hubungannya dengan acara nge craft, seperti dompet HP, permen dan es buah! Hahaha... semua tumplek jadi satu dan hebooohhhh....
Es buahnya dan makanannya tinggal pesen. Segeeeeeerrrrrr!!!
Walau janjian pertamanya mau pengenalan ink dulu, ternyata prakteknya tetep saja coloring yang jadi favorit. Dari aku, Emi, Messa dan hanya Olivia yang konsisten dengan pokok bahasan ink. Coloringku seperti terlihat di foto atas. Dan itu belum selesai karena kebanyakan ngobrolnya! :-p
Ini Emi dan she loved Prismacolor too!
Messa yang spesialisasi scrapbook, enjoy juga diajak coloring. Sssst, calon arsitek loh! *bisik2
Kalau kuliah teknik memang pinter maaen warna dan coloring dong ya...
ini Olivia lagi ngajari aku pakai shadow ink yang mid-tone pool
dan ini untuk buat gradasi, maka yang bawah ditemplokin mid-pool yang atas soft-pool
Aku paling favorit belajar ini.
Dan ga kerasa udah hampir 3 jam kita kumpul-kumpul. Rasanya belum puas, tapi karena mendung sudah pekat aku dan Aufa harus pulang. Nice to meet you my friends! Ga sabar buat ketemuan di gathering berikutnya. Muah....muah....!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Say somethink before you leave... Thank's! ^^